Kamis, 25 Juli 2013

Suka merasa paling benar sendiri (ya itu saya)

Gak ada yang lebih menenangkan selain menikmati secangkir teh hangat di tempat kita pernah bertumbuh kembang; tempat yang kita anggap rumah—yang bisa jadi memang benar-benar rumah milik orangtua kita. Apalagi kalo kita sudah pergi meninggalkannya cukup lama… entah itu sepuluh tahun, setahun, atau bahkan sebulan….

Ada perasaan mencengangkan ketika setiap melihat kembali tempat akar mulai merambah tanah, kita seolah selalu diingatkan kemana untuk kemudian tumbuh.
Melihat ayah, ibu, adik, rasanya selalu membuat gue menjadi anak kecil, “sebesar” apapun gue di luar sana… . Hehe!. Seliar-liarnya dan sesombong-sombongnya jiwa ini, mereka akan selalu ada—semoga untuk jangka waktu yang lama….



Tidak ada komentar:

Posting Komentar